Cara membuat Hotspot menggunakan MikroTik
Hai kawan kawan semua , kembali lagi bersama saya , pada kesempatan kali ini saya akan sharing tentang sedikit tutor mikrotik , yaitu cara membuat hotspot menggunakan rb (routerboard) mikrotik , tentunya agan sudah tau kan apa itu hotspot dan fungsinya ? hotspot adalah suatu istilah bagi sebuah area dimana orang atau user bisa mengakses jaringan internet, bisa dibilang juga hotspot merupakan cara akses internet tanpa kabel. Berikut ini adalah tabel ip address yang saya gunakan beserta topologinya
Oke langsung aja , pertama siapin dulu alat dan bahan yang akan kita gunakan untuk membuat hotspot pada rb mikrotik ini , berikut adalah alat dan bahannya :
Hai kawan kawan semua , kembali lagi bersama saya , pada kesempatan kali ini saya akan sharing tentang sedikit tutor mikrotik , yaitu cara membuat hotspot menggunakan rb (routerboard) mikrotik , tentunya agan sudah tau kan apa itu hotspot dan fungsinya ? hotspot adalah suatu istilah bagi sebuah area dimana orang atau user bisa mengakses jaringan internet, bisa dibilang juga hotspot merupakan cara akses internet tanpa kabel. Berikut ini adalah tabel ip address yang saya gunakan beserta topologinya
IP ADDRESS | GATEWAY | PERANGKAT |
---|---|---|
172.16.2.102/24 | 172.16.2.1 | PC YANG TERKONEKSI INTERNET |
192.168.0.2/24 | 192.168.0.1 | WIRELESS RB |
DYNAMIC | 192.168.0.1 | PC CLIENT |
Oke langsung aja , pertama siapin dulu alat dan bahan yang akan kita gunakan untuk membuat hotspot pada rb mikrotik ini , berikut adalah alat dan bahannya :
A. RB MIKROTIK YANG SUDAH SUPPORT ACCESS POINT ( AP )B. LAPTOP dan PC yang terkoneksi internetC. 2 atau 3 UTP CABLED. ADAPTER RBE. LISTRIKF. AKSES INTERNETG. APLIKASI WINBOX ( UNTUK MENDOWNLOAD BISA DARI WEB MIKROTIKNYA LANGSUNG )
Oke , alat dan bahan sudah siap , sekarang kita lakukan praktek dan konfigurasinya , simak gan :
1. PASANG / COLOKKAN SALAH SATU SISI RJ-45 KABEL UTP PADA PC YANG TERKONEKSI INTERNET.
2. PASANG / COLOKKAN SISI RJ-45 YANG LAIN DARI KABEL UTP PERTAMA PADA PORT ETHERNET 2 , RB MIKROTIK AGAN .
3. PADA KABEL UTP YANG KEDUA , COLOKKAN SALAH SATU SISI RJ-45 PADA KABEL UTP KE PORT ETHERNET 3 RB MIKROTIK AGAN. ( BERFUNGSI SEBAGAI GATEWAY / JALUR ).
4. PADA KABEL UTP YANG KEDUA , SISI RJ-45 YANG LAINNYA, COLOKKAN PADA PORT ETHERNET LAPTOP AGAN.
5. HIDUPKAN ROUTER , DAN TUNGGU LAMPU ADAPTER PADA RB AGAN SAMPAI BERKEDIP.
6. BUKA WINBOX
gambar1(HM-SB2-DL) |
Setelah terbuka , tunggu terlebih dahulu sampai ada mac address / ip yang terdeteksi pada winbox agan , jika sudah ada , langsung saja , klik pada mac-address nya , lalu klik connect , disini ane menggunakan mac address untuk login , kenapa tidak menggunakan ip ? dikarenakan jika nanti ip pada rb berubah - ubah , maka saya tidak akan repot - repot untuk konfigurasi ulang login. Perlu diperhatikan juga disini , pastikan rb yang akan agan remote sudah benar identitasnya , cek mulai dari nama , versi , ip , dan tipe rb agan . Karena repot nantinya jika agan malah salah remote rb :v . Tapi tidak jadi masalah jika agan mengerjakannnya sendiri saja . Yaps betul sendiri seperti jones :v
7. SET IP ADDRESS
Langkah selanjutnya adalah setting ip address , kali ini kita akan menyetting 3 ip sekaligus , yaitu yang pertama untuk ethernet 2 yang terhubung langsung ke internet , yang kedua untuk adapter wlan 1 , sebagai ip access point untuk wifi agan nanti , dan yang terakhir , untuk adapter ethernet 3 , yaitu sebagai gateway / jembatan penghubung antar network rb mikrotik dan laptop agan.
a. Ethernet 2 ( IP INTERNET )
Setting ip nya terserah agan , sesuai dengan kebutuhan , ya intinya dikondisikan saja :v disini saya mengisi 172.16.2.102 dengan subnet /24 , oh iya jangan lupa juga pilih interfacenya , pilih ethernet 2 , untuk network kosongkan saja , karena nantinya akan terisi secara otomatis , kemudian klik apply lalu ok
gambar2(HM-SB2-DL) |
b. Wlan 1 ( IP ACCESS POINT )
Selanjutnya adalah menyetting ip untuk access point agan , masukkan ip terserah agan , tapi harus berbeda network , disini saya menggunakan ip privat 192.168.0.2 dengan menggunakan subnet /24 , caranya sama seperti diatas , klik apply dan OK
gambar3(HM-SB2-DL) |
c. Ethernet 3 ( gateway )
Nah pada tahap ini sama saja , hanya fungsinya saja yang berbeda , dikarenakan ini akan digunakan sebagai gateway , maka saya menyarankan ip yang digunakan adalah class A , seperti pada contoh disini , saya menggunakan ip 10.10.10.1 , jika sudah , klik apply dan ok
gambar4(HM-SB2-DL) |
Dan berikut ini adalah list dari ip yang saya masukkan tadi :
gambar5(HM-SB2-DL) |
8. Setting Wireless
yak , setting ip sudah , maka selanjutnya adalah setting wirelessnya , untuk menyettingnya agan bisa mengklik tab wireless pada menu bar winbox agan , maka akan keluar tampilan seperti ini :
gambar6(HM-SB2-DL) |
Jika belum aktif , maka aktifkan terlebih dahulu dengan mengklik wlan tersebut lalu klik 'ceklis' , setelah aktif , maka langkah selanjuntnya adalah klik 2x pada wlan1 , maka akan keluar lagi tampilan seperti ini :
gambar8(HM-SB2-DL) |
Gambar diatas ( gambar8 ) adalah tampilan default , ketika agan belum edit , sekarang kita akan menambahkan security profiles pada AP agan , untuk apa security profile itu ? untuk memproteksi AP agan dari pengguna illegal , intinya sih nambahin password aja buat AP agan , oke caranya , pada window wireless tadi , beralihlah ke tab Security Profiles , kemudian klik tanda '+' untuk menambahkan security profiles agan, jika bingung , perhatikan gambar dibawah ini :
gambar9(HM-SB2-DL) |
Maka akan muncul window baru , nah pada window ini agan silahkan setting security profile agan sendiri , disini saya hanya mengisi hostname security profilenya , dan mengisi WPA , WPA2 preshared key / password untuk AP saja , lalu klik apply dan ok
gambar10(HM-SB2-DL) |
Lalu akan muncul tampilan seperti dibawah ini , tandanya agan sudah berhasil membuat security profilenya ,
gambar11(HM-SB2-DL) |
Langkah selanjutnya adalah kembali ke window setting wireless tadi :
gambar12(HM-SB2-DL) |
Sekarang kita akan ubah settingannya , ubah menjadi seperti ini / seperti pada gambar diatas :
Mode , ubah ke ap bridge ( settingan untuk tipe pemancar )Band , ubah ke 2GHz-B/G ( settingan untuk tipe hotspot )SSID , terserah agan ( untuk nama wifi / AP agan )SecProf , ubah menjadi profile yang agan buat tadi ( untuk keamanan / passwd )
Setelah disetting , maka klik apply lalu Ok.
9. Setting NAT
Selanjutntya adalah konfigurasi NAT , NAT disini bisa dikatakan juga sebagai firewall , jadi disini kita bisa memberikan hak akses untuk membuka hostpot , agan bisa membuka windownya dengan IP -> Firewall -> NAT. Langsung saja ini window NAT , jika sudah terbuka :
gambar13(HM-SB2-DL) |
Langsung saja , kita akan menambahkan NAT nya , caranya dengan mengklik tanda '+' untuk membuat baru , kemudian akan muncul window baru lagi :
gambar14(HM-SB2-DL) |
Lalu pilih Chainnya menjadi srcnat , kemudian beralih ke tab action , lalu pilih masquerade , setelah selesai klik apply lalu oke
10. Setting DNS
Untuk mengatur / setting DNS , agan bisa mengklik ip -> DNS , kemudian setelah diklik akan ada muncul window baru , dan beginilah tampilan window nya :
gambar15(HM-SB2-DL) |
Sekarang kita akan edit ip servernya , klik pada gambar segitiga kebawah ( ada disamping textbox server ) , lalu pilih ip server/ ip yang agan buat pada ethernet 2 , lalu bagaimana yaNg tidak ada ip nya , tenang , silahkan agan tambahkan sendiri , jika sudah klik apply dan oke.
gambar16(HM-SB2-DL) |
11. IP Routes
Selanjutnya adalah IP Routenya , digunakan untuk sebagai jalur /gateway penghubung dari 2 network yang berbeda tersebut , cara masuknya tinggal klik IP -> Routing
gambar17(HM-SB2-DL) |
Pada window ini kita akan buat baru gatewaynya , caranya dengan mengklik tanda '+' , kemudian akan muncul tampilan seperti dibawah ini :
gambar18(HM-SB2-DL) |
Nah disini kita akan mengisikan gateway , ingat , hanya gatewaynya saja , masukkan ip gatewaynya 1 network dengan ip yang terhubung pada ether 2. Setelah itu klik Apply lalu OK. Maka akan muncul tampilan seperti dibawah ini :
gambar19(HM-SB2-DL) |
Fokus pada 172.16.2.1 reachable ether2 , karena saya salah menandai :v mohon dimaklumi , udah ngantuk :v
12. Test Ping dan Buka Browser
apakah semua konfigurasi kita sudah selesai ? kita lihat saja , sekarang cobalah salah satu perangkat agan koneksikan dengan AP yang agan buat tadi , tapi sebelum jauh kesitu , mari kita ping terlebih dahulu google.com melalui terminal RB agan ,
gambar20(HM-SB2-DL) |
Dan yak ternyata bisa ... coba sekarang agan buka browser pada perangkat yang agan hubungkan pada AP agan ... dan coba akses www.mikrotik.com
gambar21(HM-SB2-DL) |
Dan ternyata gagal , mengapa hal itu bisa terjadi ? padahal kita sudah bisa melakukan test ping , tapi kenapa pada saat buka browser dan mencoba mengakses web , justru yang muncul adalah dinojump ini ... jawabannya gampang , kita harus menyetting ip wireless nya secara dynamic / DHCP , oke langsung saja ke tutornya :
13. Konfigurasi Bridge
Pada menu , pilih Bridge , kemudian akan muncul tampilan seperti ini :
gambar22(HM-SB2-DL) |
Nah , pada tahap ini kita akan kembali menambah bridge / jembatan yang menghubungkan semua network yang sudah kita konfigurasi , caranya klik tanda '+' kemudian akan muncul tampilan seperti dibawah ini :
gambar23(HM-SB2-DL) |
Berikan nama sesuai dengan kemauan agan , kemudian klik apply lalu ok , maka akan muncul seperti ini :
gambar24(HM-SB2-DL) |
Setelah itu beralih ke tab port , kemudian klik tanda '+' untuk menambahkan yang baru , nah disini kita akan menambahkan semua interface , mulai dari ethernet 2 , wlan 1 , dan ethernet 3 ...
ETHERNET 3
gambar25(HM-SB2-DL) |
ETHERNET 2
gambar26(HM-SB2-DL) |
WLAN 1
gambar27(HM-SB2-DL) |
Setelah itu lihat , pasti akan ada tampilan seperti ini , gambar dibawah merupakan list dari interface yang saya sudah daftarkan tadi ....
gambar28(HM-SB2-DL) |
Setelah itu lakukan reconnecting wifi / AP agan yang sudah agan terhubung pada perangkat agan tadi , kemudian cek kembali dengan membuka website pada browser agan ,
gambar29(HM-SB2-DL) |
Dan yak , berhasil terbuka , dan ini juga sekaligus megakhiri tutor saya untuk kali ini , kurang lebihnya mohon maaf , sampai jumpa di next post....
Tidak ada komentar :
Posting Komentar