Senin, 26 September 2016

Cara Konfigurasi Akses HTTPS di client


 Cara Konfigurasi Akses HTTPS di client




Hai agan yang tamvan , apakabar , apakah kalian baik ? :v mudah mudahan baik :v oke kali ini saya mau sharing tentang materi lanjutan windows server 2012 , yaitu tentang Konfigurasi cara akses HTTPS pada client , post ini merupakan lanjutan dari Cara Konfigurasi HTTPS on Windows Server 2012 R2 ,



Kali ini saya akan konfigurasi tentang cara akses HTTPS pada client ,  tentunya agan harus mempunyai client yang sudah join domain , dan disini saya memakai 2 client dengan nama domain berbeda dan ip yang sama , oke untuk membuat nama domain baru , agan bisa lihat disini : Cara mengatur domain baru pada windows 2012 R2



Oke , jika kalian sudah membuat domain baru , maka kita lanjut ke langkah selanjutnya , langkah pertama adalah mengatur ip server dan ip client ,






gambar1(AHTTPS-SB2-DL)




Atur IP , subnetmask , dan gateway sesuai dengan kebutuhan agan , sedangkan Prefferd DNS Server harus diatur dengan IP Local yaitu 127.0.0.1 , jika sudah klik oke ...
  

sedangkan ini adalah settingan ip address pada client saya :
gambar2(AHTTPS-SB2-DL)
 
Atur Ip Client sesuai yang pernah diatur pada saat join domain pada Windows 10 , subnetmask disamakan , sedangkan gateway dan prefferd DNS dibiarkan saja...

Setelah mengatur adapter dan ip selesai , maka kita mulai konfigurasinya : 

1. Tambahkan Host pada Domain baru


gambar3(AHTTPS-SB2-DL)



Sebelum kita akses lewat web , tentunya kita harus menambahkan terlebih dahulu hostnya ... berikut adalah caranya :
 
caranya perhatikan pada gambar, setelah dipilih nama pc agan->forward lookup zones->nama domain agan->'New Host...'  maka akan ada jendela popup yang berfungsi untuk menambahkan client  ,

dan akan muncul jendela popup baru :



gambar4(AHTTPS-SB2-DL)


Masukkan nama host , (nama harus www) karena www akan dijadikan sebagai protokol untuk mengakses web , dan masukkan ip server agan , lalu klik add Hosts... Kemudian lihat hasilnya , apakah ada host baru yang bertambah , disini terlihat host baru ( www ) ...




gambar5(AHTTPS-SB2-DL)



Setelah itu tes koneksi ping , disini saya mencoba tes koneksi ke domain dhika.ru dan lihat disini , saya sudah berhasil reply ,





gambar6(AHTTPS-SB2-DL)

 

2. Konfigurasi Certificate


Selanjutnya  kita ke tahap untuk konfigurasi websitenya , dan sebelum lanjut ke tahap menambahkan website, pastikan kita sudah membuat sertifikat nya terlebih dahulu , caranya bisa dilihat di post sebelumnya , oke langkahnya adalah pertama membuka IIS yang terdapat pada windows server agan , caranya adalah dengan membuka Tools->Internet Information Services (IIS) Manager , Setelah dashboard IIS muncul , pilih Server Certificates ,
Setelah Server Certificates dipilih , pada langkah ini kita akan membuat sertifikat, pilih Create Self-Signed Certificate , kemudian akan muncul tampilan seperti ini :





gambar7(AHTTPS-SB2-DL)
 

Nah setelah Create Self-signed Certificate dipilih , maka akan muncul window baru , nah pada langkah ini kita harus memasukkan spesifikasi nama untuk sertifkat web yang akan kita konfigurasi https , masukkan nama domain web/server agan , kemudian pilih untuk siapa sertifikat itu dibuat , disini saya memilih Personal , karena saya memilih untuk sendiri saja :v eh salah untuk perseorangan saja... kemudian klik ok..





3. Tampilan Sertifikasi

 

gambar8(AHTTPS-SB2-DL)

Setelah di klik ok , maka akan muncul tampilan sertifikat baru , nah itu merupakan sertifikat yang barusan kita buat.



4. Tambahkan Site

 

gambar9(AHTTPS-SB2-DL)



Setelah sertiifikat dibuat , maka langkah selanjutnya adalah menambahkan site yang akan dibuat untuk sertifikasi , caranya klik kanan pada Sites , kemudian Pilih Add Website ,




5.  Buat direktori untuk web


gambar10(AHTTPS-SB2-DL)


Yak , lokasi source web tersebut ternyata berada di : This PC->Local Disk (C:)->inetpub dengan nama folder : wwwroot , dan gambar diatas adalah 2 folder untuk source web saya ... kedua folder itu adalah 2 folder tambahan yang saya buat sendiri untuk source web saya , untuk penamaan bisa disesuaikan dengan nama domain yang agan buat tadi , tapi didepan nama domain harus terdapat wwwroot-  sehingga polanya jadi begini : wwwroot-namadomain.ex

jangan lupa untuk mengisi folder yang agan buat dengan isi yang sama pada folder wwwroot , copy semua filenya , lalu paste di folder web agan... kira kira beginilah jadinya :
Jangan lupa membuat gambar untuk background web nantinya ... agan bisa membuatnya di photoshop , paint , dsb :v

nah kemudian edit bagian htmlnya, jika gambar untuk background sudah ada , dan semua isi folder sudah lengkap , maka langkah selanjutnya adalah mengedit HTML agar source background berubah .. simak gan caranya : 

pertama , Klik kanan pada File HTML iisstart , pilih open with->notepad , lalu edit file HTML tersebut , edit pada bagian source background web , lihat gambar kotak merah di bawah ini :
Pada domain dhika.id :



gambar11(AHTTPS-SB2-DL)


Pada domain dhika.ru :




gambar12(AHTTPS-SB2-DL)

 


7.  Isi identitas Website


Pada web dhika.id :


gambar13(AHTTPS-SB2-DL)


Setelah Add Website dipilih , maka akan muncul tampilan seperti gambar diatas , masukkan identitas website yang akan agan konfigurasi , mulai dari nama / alamat site , kemudian source direktori untuk website agan , setelah itu pilih tipe binding , pada tipe binding  , pilih HTTPS  dan masukkan port 443 , kemudian masukkan SSL certificate yang sudah kita buat tadi , lalu pilih Start Website immediatly untuk menjalankan web secara segera , jika sudah semua langsung saja klik OK .. 


Pada web dhika.ru



gambar14(AHTTPS-SB2-DL)


Kemudian lakukan cara seperti diatas , masukkan identitas website yang akan agan konfigurasi , mulai dari nama / alamat site , kemudian source direktori untuk website agan , setelah itu pilih tipe binding , pada tipe binding  , pilih HTTPS  dan masukkan port 443 , kemudian masukkan SSL certificate yang sudah kita buat tadi , lalu pilih Start Website immediatly untuk menjalankan web secara segera , jika sudah semua langsung saja klik OK .. 


Berikut ini adalah tampilan daftar nama site yang sudah terdaftar :



gambar15(AHTTPS-SB2-DL)


kemudian setelah terlihat daftar websitenya lakukan konfigurasi seperti pada tutor sebelumnya yaitu mengubah semua setelan konfigurasinya agar web bisa terkoneksi dengan HTTPS , tutornya bisa dilihat disini ( Konfigurasi HTTPS pada windows server 2012 R2 ):v tinggal scroll aja kebawah :v

yak jika sudah maka langkah selanjutnya adalah ping ip server dari client ,



gambar16(AHTTPS-SB2-DL)


Yak disitu merupakan tampilan hasilnya jika koneksi berhasil tersambung :v ke kita lanjut cek halaman web pada server dan client


1. Pada server

a. Web dhika.id



gambar17(AHTTPS-SB2-DL)


oke langsung saja klik continue to this website , dan yak web saya terbuka dengan nama domain saya sendiri , 




gambar18(AHTTPS-SB2-DL)


Tampilan web pun sudah terbuka di server ,


b. web dhika.ru


gambar19(AHTTPS-SB2-DL)


oke langsung saja klik continue to this website , dan yak web saya terbuka dengan nama domain saya sendiri , 




gambar20(AHTTPS-SB2-DL)

Tampilan web pun sudah terbuka di server , 



2. Pada Client


a. Web dhika.id


gambar21(AHTTPS-SB2-DL)



oke langsung saja klik continue to this website , dan yak web saya terbuka dengan nama domain saya sendiri , 



gambar22(AHTTPS-SB2-DL)


Tampilan web pun sudah terbuka di server , 



b. web dhika.ru


gambar23(AHTTPS-SB2-DL)


oke langsung saja klik continue to this website , dan yak web saya terbuka dengan nama domain saya sendiri , 



gambar24(AHTTPS-SB2-DL)



Dan yak , semua langkah konfigurasi berhasil diselesaikan , mungkin itu saja yang dapat saya share pada kesempatan kali ini , semoga bermanfaat
Dhika Mahendra Web Developer

Morbi aliquam fringilla nisl. Pellentesque eleifend condimentum tellus, vel vulputate tortor malesuada sit amet. Aliquam vel vestibulum metus. Aenean ut mi aucto.

Tidak ada komentar :

Posting Komentar