Selasa, 19 Januari 2016

Prosedur Teks ( Indonesian Version )



Prosedur Teks

 (indonesian version )

Hai agan agan semua ... apakabar , apakah anda masih sehat / mudah mudahan sih begitu :v , oke apakah lagit diluar masih berwarna biru ? Sepertinya iya , oleh karena itu saya masih tetap akan berbagi ilmu nih...

Kali ini saya akan mempublish apa itu Prosedur Teks ... 
Sebelumnya apa ada yang tau prosedur itu apa ? Prosedur adalah serangkaian aksi yang spesifik , tindakan atau operasi yang harus dijalankan ,dengan cara atau tahapan yang berurutan untuk mencapai suatu tujuan.

Arti Prosedur menurut para ahli :
 

Jika sudah jelas , kita lanjut saja ..

Prosedur teks terdiri dari 2 macam,
Yaitu Prosedur teks Sederhana dan prosedur teks kompleks.

Berikut adalah penjelasannya :

1. Prosedur Teks Sederhana 

a.) Pengertian Prosedur Teks Sederhana

Prosedur Teks sederhana adalah prosedur yang hanya dapat ditempuh dengan dua atau tiga langkah. 

b.) Struktur Prosedur Teks Sederhana

  • Tujuan : Berisi tujuan dari pembuatan teks atau hasil akhir yang ingin dicapai (dapat berupa judul)
  • Langkah-Langkah : Cara yang ditempuh agar tujuan atau hasil akhir dapat dicapai (tidak bisa diubah urutannya)
Contohnya adalah : Cara memasak air karena hanya menyediakan air untuk direbus saja.

2. Prosedur Teks Kompleks

a.) Pengertian Prosedur teks Kompleks

Prosedur teks kompleks adalah teks yang berisi langkah langkah atau tahap-tahap yang sistematis untuk mencapai suatu tujuan. Mengapa disebut kompleks ? Karena tahap tahap yang memiliki keterangan menjadikan suatu teks itu kompleks.

b.) Struktur Prosedur teks Kompleks

  • Judul
  • Pendahuluan
  • bahan/alat
  • Langkah - Langkah

c.) Ciri Umum Teks Prosedur Kompleks

  • Berisikan langkah-langkah
  • Disusun secara informatif
  • Dijelaskan secara mendetail
  • Bersifat objektif
  • Langkah berkelanjutan dengan penjelasan
  • Menggunakan syarat/pilihan
  • Bersifat universal
  • Bersifat aktual dan akurat
  • Bersifat logis

d.) Ciri Kebahasaan Teks Prosedur Kompleks


  • Terdapat kalimat imperatif : kalimat yang mengandung perintah
  • Terdapat kalimat deklaratif : kalimat yang berisi pernyataan
  • Terdapat kalimat introgatif : kalimat yang berisi pertanyaan
  • Terdapat bilangan urutan : angka yang menunjukkan urutan
  • Partisipan manusia secara umum : semua manusia yang ikut serta dalam teks tersebut
  • Verbal material : Verba atau kata kerja yang mengacu pada tindakan fisik
  • Verba tingkah laku : Verba yang mengacu pada sikap yang dinyatakan dengan ungkapan verbal (bukan sikap mental yang tampak)
  • Konjungsi Temporal : Konjungsi yang mengacu pada urutan waktu sekaligus menjadi sarana kohesi teks
  • Menggunakan kata baku
  • Menggunakan konjungsi syarat
Contoh teks prosedur kompleks : Cara membangun rumah alasannya adalah karena untuk membangun sebuah rumah diperlukan proses dan tahpan tahapan yang rumit , mulai dari pengurusan tanah ,pajak , sertifikat ,desain , dll.

Sekian itu saja yang dapat saya sampaikan ... mudah mudahan artikel ini bermanfaat ... Salam 3 stripes and red stars....
Dhika Mahendra Web Developer

Morbi aliquam fringilla nisl. Pellentesque eleifend condimentum tellus, vel vulputate tortor malesuada sit amet. Aliquam vel vestibulum metus. Aenean ut mi aucto.

Tidak ada komentar :

Posting Komentar